Dalam statistika, regresi linear adalah sebuah pendekatan untuk memodelkan hubungan antara variable terikat Y dan satu atau lebih variable bebas yang disebut X. Salah satu kegunaan dari regresi linear adalah untuk melakukan prediksi berdasarkan data-data yang telah dimiliki sebelumnya. Contoh yang dibahas kali ini adalah menentukan hasil jual tipe sepeda motor baru berdasarkan kelompok data yang sudah ada.
Analisis regresi adalah salah satu analisis yang paling populer dan luas pemakaiannya. Analisis regresi dipakai secara luas untuk melakukan prediksi dan ramalan, dengan penggunaan yang saling melengkapi pada teknik pembelajaran.
Diasumsikan ada 4 tipe motor yang sudah diketahui datanya, yaitu Motor A,B,C,D
Masing-masing tipe motor memiliki kriteria, yaitu harga, jarak tempuh per liter, cc, dan memiliki hasil jual dalam unit
Diasumsikan data dari 4 tipe motor tersebut adalah sebagai berikut:
Motor | Harga | Jarak tempuh per liter | cc | Unit Terjual |
---|---|---|---|---|
Motor A | 10.000.000 | 35 | 110 | 20 |
Motor B | 12.000.000 | 45 | 125 | 9 |
Motor C | 11.000.000 | 40 | 150 | 17 |
Motor D | 14.000.000 | 37.5 | 125 | 12 |
Contoh data awal adalah sebagai berikut:
Dim data(3)() As Double data(0) = New Double() {10000000, 35, 110, 20} data(1) = New Double() {12000000, 45, 125, 9} data(2) = New Double() {11000000, 40, 150, 17} data(3) = New Double() {14000000, 37.5, 125, 12}
Selanjutnya ada 4 buah motor lagi, yaitu E,F,G,H, yang baru akan diluncurkan, sehingga tidak diketahui hasil jualnya
Maka tentukan data-data ini nantinya diperkirakan memiliki hasil jual berapa unit
Diasumsikan data awalnya adalah sebagai berikut:
Motor | Harga | Jarak tempuh per liter | cc |
---|---|---|---|
Motor E | 13.000.000 | 45 | 125 |
Motor F | 12.000.000 | 47 | 110 |
Motor G | 10.500.000 | 43 | 110 |
Motor H | 13.500.000 | 35 | 125 |
Contoh data baru yang akan dihitung adalah sebagai berikut:
Untuk kriteria Nilai Hasil:
Karena belum diketahui nilai hasilnya, maka semua inputan data adalah -1
Dim dataBaru(3)() As Double dataBaru(0) = New Double() {13000000, 45, 125, -1} dataBaru(1) = New Double() {12000000, 47, 110, -1} dataBaru(2) = New Double() {10500000, 43, 110, -1} dataBaru(3) = New Double() {13500000, 35, 125, -1}
Langkah-langkah penggunaan algoritma ini adalah
1. Tentukan matriks desain
Matriks desain adalah matriks data dengan penambahan kolom pertama yang bernilai 1 pada setiap barisnya
Penambahan kolom ini disebut kolom dummy, digunakan untuk menghitung koefisien beta 0 / intercept
Dim contohData(data.Length - 1)() As Double For i As Integer = 0 To data.Length - 1 contohData(i) = New Double(data(i).Length) {} contohData(i)(0) = 1 For j As Integer = 0 To data(i).Length - 1 contohData(i)(j + 1) = data(i)(j) Next Next
2. Hitung koefisien Beta untuk masing-masing kolom kriteria
koefisien beta yang dihitung adalah sejumlah kriteria + 1
koefisien beta pada indeks ke 0 adalah konstanta atau disebut juga intercept, sedangkan pada indeks sisanya merupakan koefisien beta untuk untuk masing-masing kolom
Penjelasan tentang fungsi tersebut akan dibahas pada perhitungan dibawah (poin 2a dan 2b)
Dim koefisienBeta() As Double = HitungKoefisienBeta(contohData)
2a. Tentukan matriks X dan matriks Y untuk digunakan dalam perhitungan koefisien Beta
Matriks X adalah semua data pada semua kolom kriteria selain kriteria hasil
Matriks Y adalah semua data pada kolom kriteria hasil saja
Langkah ini tidak wajib, hanya untuk memepermudah penjelasan rumus pada poin 2b.
Dim jumlahBaris As Integer = contohData.Length Dim jumlahKolom As Integer = contohData(0).Length Dim X(jumlahBaris - 1)() As Double For i As Integer = 0 To jumlahBaris - 1 X(i) = New Double(jumlahKolom - 2) {} Next i Dim Y(jumlahBaris - 1)() As Double For i As Integer = 0 To jumlahBaris - 1 Y(i) = New Double(0) {} Next i Dim j As Integer For i As Integer = 0 To jumlahBaris - 1 For j = 0 To jumlahKolom - 2 X(i)(j) = contohData(i)(j) Next j Y(i)(0) = contohData(i)(j) Next i
2b. Hitung Koefisien Beta dengan rumus
B = inv(Xt * X) * Xt * y
B adalah nilai koefisien beta yang akan dicari
X adalah semua data pada semua kolom kriteria selain kriteria hasil
Y adalah semua data pada kolom kriteria hasil saja
Xt adalah transpos matriks dari matriks X
inv adalah invers matriks dari matriks input
Dim Xt()() As Double = hitungTransposMatriks(X) Dim XtX()() As Double = hitungPerkalianMatriks(Xt, X) Dim inv()() As Double = hitungInversMatriks(XtX) Dim invXt()() As Double = hitungPerkalianMatriks(inv, Xt) Dim invXtY()() As Double = hitungPerkalianMatriks(invXt, Y)
2b1. Gunakan fungsi ini untuk menghitung transpos matriks
Private Function hitungTransposMatriks(ByVal matriks()() As Double) As Double()() Dim jumlahBaris As Integer = matriks.Length Dim jumlahKolom As Integer = matriks(0).Length Dim hasil(jumlahKolom - 1)() As Double For i As Integer = 0 To jumlahKolom - 1 hasil(i) = New Double(jumlahBaris - 1) {} Next i For i As Integer = 0 To jumlahBaris - 1 For j As Integer = 0 To jumlahKolom - 1 hasil(j)(i) = matriks(i)(j) Next j Next i Return hasil End Function
2b2. Gunakan fungsi ini untuk menghitung perkalian matriks
Private Function hitungPerkalianMatriks(ByVal matriksA()() As Double, ByVal matriksB()() As Double) As Double()() Dim ajumlahBaris As Integer = matriksA.Length Dim ajumlahKolom As Integer = matriksA(0).Length Dim bjumlahBaris As Integer = matriksB.Length Dim bjumlahKolom As Integer = matriksB(0).Length If ajumlahKolom <> bjumlahBaris Then Throw New Exception("Pada fungsi hitungPerkalianMatriks, Ukuran Matriks A dan B tidak sama") End If Dim hasil(ajumlahBaris - 1)() As Double For i As Integer = 0 To ajumlahBaris - 1 hasil(i) = New Double(bjumlahKolom - 1) {} Next i For i As Integer = 0 To ajumlahBaris - 1 For j As Integer = 0 To bjumlahKolom - 1 For k As Integer = 0 To ajumlahKolom - 1 hasil(i)(j) += matriksA(i)(k) * matriksB(k)(j) Next k Next j Next i Return hasil End Function
2b3. Gunakan fungsi ini untuk menghitung invers matriks
Private Function hitungInversMatriks(ByVal matriks()() As Double) As Double()() Dim n As Integer = matriks.Length 'Salin Matriks Dim hasil(n - 1)() As Double For i = 0 To n - 1 hasil(i) = New Double(matriks(0).Length - 1) {} For j = 0 To matriks(0).Length - 1 hasil(i)(j) = matriks(i)(j) Next j Next i Dim permutasi() As Integer = Nothing Dim matriksLU()() As Double = hitungDekomposisiMatriks(matriks, permutasi) If matriksLU Is Nothing Then Throw New Exception("Pada fungsi hitungInversMatriks, tidak dapat menghitung invers dari matriks") End If Dim b(n - 1) As Double For i As Integer = 0 To n - 1 For j As Integer = 0 To n - 1 If i = permutasi(j) Then b(j) = 1.0 Else b(j) = 0.0 End If Next j Dim x() As Double = hitungPersamaanAxB(matriksLU, b) For j As Integer = 0 To n - 1 hasil(j)(i) = x(j) Next j Next i Return hasil End Function
* Gunakan fungsi ini untuk menghitung dekomposisi matriks
Metode yang digunakan untuk mendekomposisi matriks adalah metode Dolittle
Private Function hitungDekomposisiMatriks(ByVal matriks()() As Double, <system.runtime.interopservices.out()> ByRef permutasi() As Integer) As Double()() If matriks.Length <> matriks(0).Length Then Throw New Exception("Pada fungsi hitungDekomposisiMatriks, ukuran baris dan kolom Matriks harus sama.") End If Dim n As Integer = matriks.Length 'Salin Matriks Dim hasil(n - 1)() As Double For i = 0 To n - 1 hasil(i) = New Double(matriks(0).Length - 1) {} For j = 0 To matriks(0).Length - 1 hasil(i)(j) = matriks(i)(j) Next j Next i permutasi = New Integer(n - 1) {} For i As Integer = 0 To n - 1 permutasi(i) = i Next i For j As Integer = 0 To n - 2 Dim nilaiMaksimalBaris As Double = Math.Abs(hasil(j)(j)) ' nilai terbesar pada baris tersebut 'Cari Pivot Dim barisPivot As Integer = j For i As Integer = j + 1 To n - 1 If Math.Abs(hasil(i)(j)) > nilaiMaksimalBaris Then nilaiMaksimalBaris = Math.Abs(hasil(i)(j)) barisPivot = i End If Next i ' Jika nilai terbesar tidak berada di pivot, tukar baris tersebut dengan baris sekarang ' dan tukar baris yang sama pada matriks permutasi If barisPivot <> j Then Dim rowPtr() As Double = hasil(barisPivot) hasil(barisPivot) = hasil(j) hasil(j) = rowPtr Dim tmp As Integer = permutasi(barisPivot) permutasi(barisPivot) = permutasi(j) permutasi(j) = tmp End If 'Jika setelah penukaran baris, ternyata nilai diagonal ada yang 0, 'maka lakukan pencarian baris data yang diagonalnya tidak 0 antara baris ini sampai baris terakhir 'kemudian tukar baris tersebut dan baris sekarang 'dan tukar baris yang sama pada matriks permutasi If hasil(j)(j) = 0.0 Then Dim barisBaru As Integer = -1 For baris As Integer = j + 1 To n - 1 If hasil(baris)(j) <> 0.0 Then barisBaru = baris End If Next baris If barisBaru = -1 Then Throw New Exception("Pada fungsi hitungDekomposisiMatriks, tidak dapat menggunakan metode Doolittle") End If Dim rowPtr() As Double = hasil(barisBaru) hasil(barisBaru) = hasil(j) hasil(j) = rowPtr Dim tmp As Integer = permutasi(barisBaru) permutasi(barisBaru) = permutasi(j) permutasi(j) = tmp End If 'Lakukan dekomposisi matriks untuk mendapatkan matriks LU For i As Integer = j + 1 To n - 1 hasil(i)(j) /= hasil(j)(j) For k As Integer = j + 1 To n - 1 hasil(i)(k) -= hasil(i)(j) * hasil(j)(k) Next k Next i Next j Return hasil End Function </system.runtime.interopservices.out()>
3. Hitung nilai R-squared atau disebut juga koefisien determinasi
Koefisien ini tidak berhubungan dengan perhitungan data secara langsung, hanya untuk membuktikan seberapa cocok nilai koefisien beta terhadap data awal
Semakin mendekati angka 1.00, berarti prediksi yang dilakukan akan semakin baik
Penjelasan tentang fungsi tersebut akan dibahas pada perhitungan dibawah (poin 3a sampai dengan 3c)
Dim R2 As Double = RSquared(data, koefisienBeta)
3a. Hitung rata-rata dari kriteria hasil, dalam kasus ini adalah unit terjual
Dim jumlahY As Double = 0.0 For i As Integer = 0 To jumlahBaris - 1 jumlahY += data(i)(jumlahKolom - 1) Next i Dim rata2Y As Double = jumlahY / jumlahBaris
3b. Lakukan perulangan pada masing-masing data
Hitung sigma1, yaitu sigma kuadrat selisih hasil data dan hasil perhitungan
Kemudian hitung sigma2, yaitu sigma kuadrat selisih hasil data dengan rata-rata dari kriteria hasil
For i As Integer = 0 To jumlahBaris - 1 hasilData = data(i)(jumlahKolom - 1) hasilPerhitungan = koefisienBeta(0) For j As Integer = 0 To jumlahKolom - 2 hasilPerhitungan += koefisienBeta(j + 1) * data(i)(j) Next j sigma1 += (hasilData - hasilPerhitungan) * (hasilData - hasilPerhitungan) sigma2 += (hasilData - rata2Y) * (hasilData - rata2Y) Next i
3c. Hitung nilai R-squared dengan rumus 1 – (sigma1 / sigma2)
Return 1.0 - (sigma1 / sigma2)
4. Lakukan perhitungan dari masing-masing data awal menggunakan matriks koefisien beta yang sudah ditemukan
Kemudian catat tingkat kecocokan perhitungan data dengan hasil awal pada data, untuk membandingkan apakah nilai R-squared sudah cocok pada contoh data
Dim jumlahBenar As Integer = 0, jumlahSalah As Integer = 0 For i As Integer = 0 To contohData.Length - 1 Console.Write("Motor " & Chr(i + 65) & " ") Console.Write(contohData(i)(4).ToString.PadRight(24) & " ") Dim y As Double = HitungUnitTerjual(contohData(i)(1), contohData(i)(2), contohData(i)(3), koefisienBeta) Console.Write(y.ToString("F0").PadRight(32)) If Math.Round(y) = contohData(i)(4) Then jumlahBenar += 1 Console.Write("Benar") Else jumlahSalah += 1 Console.Write("Salah") End If Console.WriteLine() Next
5. Untuk masing-masing data baru, hitung perkiraan hasil unit terjual menggunakan koefisien beta yang sudah ditentukan
For i As Integer = 0 To dataBaru.Length - 1 Console.Write("Motor " & Chr(i + 65 + 4) & " ") Console.Write(dataBaru(i)(0).ToString("N0").PadRight(11) & " ") Console.Write(dataBaru(i)(1).ToString.PadRight(23) & " ") Console.Write(dataBaru(i)(2).ToString.PadRight(4) & " ") Dim y As Double = HitungUnitTerjual(dataBaru(i)(0), dataBaru(i)(1), dataBaru(i)(2), koefisienBeta) Console.Write(y.ToString("F0")) Console.WriteLine() Next
Hasil akhir adalah: (klik untuk perbesar gambar)
Contoh modul / source code dalam bahasa VB (Visual Basic) dapat didownload disini:
[sdm_download id=”838″ fancy=”0″]
Jika membutuhkan jasa kami dalam pembuatan program, keterangan selanjutnya dapat dilihat di Fasilitas dan Harga
Jika ada yang kurang paham dengan langkah-langkah algoritma diatas, silahkan berikan komentar Anda.
Selamat mencoba.
Leave a Reply